Ini Dia Relay Dance dengan Views Terbanyak
Bagi K-popers, relay dance dari channel Youtube M2 pasti sudah tak asing lagi. Pasalnya setiap kali bias comeback, relay dance K-pop pasti dinanti karena idola akan menarikan hits terbaru mereka.
Relay dance merupakan konten yang disuguhkan oleh M2, dimana para idol group akan membentuk formasi barisan memanjang ke belakang dan mereka akan menari lagu terbaru secara bergantian di depan kamera.
Meskipun konsepnya sederhana, namun banyak penggemar yang menyukai rolling dance ini karena menampilkan tingkah kocak member ketika menarikan lagu. Terbukti dengan banyaknya jumlah penonton yang melihat dan menyukai konten ini.
Relay Dance K-pop Views Terbanyak 2022
Girl group atau boy group berdiri dengan formasi berbaris ke belakang, dan akan menari secara bergantian ketika melakukan relay dance. Bagi penyanyi solo yang ikut berpartisipasi dalam konten ini, umumnya akan menari bersama dengan para dancer mereka.
Saking populernya, deretan video relay dance tahun 2022 di bawah ini telah ditonton jutaan kali oleh para penggemarnya. Siapa saja yang menduduki posisi teratas? Kira-kira ada biasmu gak ya?
Dilansir dari kanal Youtube M2, inilah daftar video relay dance yang paling banyak ditonton sepanjang tahun 2022 untuk boy group dan juga girl group.
Boy Group
- Hits dari S.Coups dan kawan-kawan yang berjudul Hot, berhasil menduduki peringkat ke-4 dengan jumlah penonton mencapai 5 juta. Siapa fans setia Seventeen di sini?
- Treasure dengan lagunya Jikjin, berada di posisi ke-3 karena berhasil mendapatkan penonton di video relay dance-nya hingga sebanyak 5,5 juta. Outfit-nya tema hitam, jadi makin kece!
- Tomorrow X Together dengan title track dari mini album ke-4 mereka, Good Boy Gone Bad, berada di peringkat ke-2 dengan jumlah penonton hingga 6,7 juta. Mana nih, suara fandomnya?
- Di posisi pertama ada Stray Kids dengan lagu genre rock-nya berjudul Maniac, yang berhasil memenangkan hati para Stay di seluruh dunia. Terbukti video relay dance K-pop mereka ini ditonton lebih dari 7,9 juta kali.
Girl Group
- Lagu debut dari Kep1er berjudul Wa Da Da berada di posisi ke-4 untuk video relay dance paling banyak ditonton versi girl group, karena memiliki jumlah penonton hingga 6,8 juta. Debut yang sukses, ya!
- Tampil nyentrik dengan outfit serba ungu di video relay dance mereka, (G)I-DLE bersama lagunya Tomboy berada di posisi ke-3 karena jumlah viewers-nya mencapai 7,9 juta. Selamat ya, Neverland!
- IVE dan lagu catchy-nya berjudul Love Dive, berada di peringkat selanjutnya dengan jumlah penonton sebanyak 8,4 juta kali. Nonton relay dance aja udah seneng banget ya, apalagi ada si cantik Woonyoung.
- Menduduki peringkat pertama, Jessi dengan lagu hits-nya berjudul Zoom berhasil mengumpulkan jumlah penonton hingga 8,6 juta. “Zoom in, zoom out, zoom in, zoom out”.
Itulah daftar relay dance K-pop paling populer dan banyak ditonton. Ada idol favoritmu masuk ke dalam list?
Baca juga
-
Challenge Diet Sehat Viral Di Sosial Media
March 31, 2024 -
Challenge Program Latihan Kebugaran Viral
March 31, 2024 -
Challenge Apa Itu CrossFit Workouts Viral
March 30, 2024 -
Challenge Strength Training Workout Viral Sosial Media
March 30, 2024 -
Challenge Traveling Wisata Budaya Viral
March 29, 2024 -
Challenge Tips Liburan Hemat Viral Di Sosial Media
March 29, 2024