Dampak Twitter Terhadap Remaja! Baik dari Segi Positif maupun Negatif
Dampak twitter terhadap remaja – Dengan dunia yang sudah mengalami kemajuan yang signifikan, maka tak heran bila segala aspek bidang kehidupan di sekitar kita pun mengalami perubahan. Faktor yang membuat semakin pesatnya perkembangan di era ini adalah karena faktor globalisasi dan modernisasi di setiap negaranya, dimana seluruh negara dunia sudah mulai mengurangi sistem perbatasan wilayah antar negara dan mulai terikat satu sama lain. Yaitu hampir setiap semua negara sudah mulai sering berinteraksi satu sama lain.
Karena faktor inilah yang membuat era 21 ini mengalami suatu revolusi yang sangat cepat terutama pada bidang teknologi komunikasi. Tentu saja alasan terjadinya modernisasi ini berbanding lurus juga dengan keadaan globalisasi. Berhubung hubungan dalam lingkup internasional sudah semakin kuat, pasti faktor sekaligus dampak yang akan terjadi adalah mulai ditambah lagi inovasi terbaru demi mempermudah komunikasi. Nah, salah satunya adalah dengan didirikannya twitter. Apa itu twitter? Apa saja pengaruh yang ditimbulkan terutama dampak twitter terhadap remaja dan bangsa? Nah topik inilah yang akan kita bahas berikut ini.
Globalisasi = Berkembangnya Era Dunia Maya
Daritadi membahas globalisasi melulu, memangnya apa sih globalisasi itu? Globalisasi adalah mulai berkembangnya suatu era yang berpengaruh terhadap segala macam aspek dalam kehidupan dimana faktor yang mendominasi terjadinya hal ini karena semakin terikatnya hubungan antar negara hingga lingkup internasional. Mungkin kalian sendiri sudah menyadari bahwa tidak ada negara yang bisa berdiri sendiri, hal inilah yang membuat suatu negara mulai membentuk suatu hubungan dengan negara lain. Lalu apa hubungannya bidang kompleks seperti ini dengan berkembangnya dunia maya?
Suatu pengaruh yang besar, lama-lama akan mulai menjalar pada lingkup kecil. Dimana hubungan antar negara lebih kepada lingkup yang luas dan kepentingan yang besar seperti dibentuknya PBB, berdirinya ASEAN, dll. Kini dampak globalisasi ini sudah berdampak pula masyarakat juga yang membuat terbentuknya hubungan yang baru dan luas lagi antar negara. Nah, salah satu faktor yang membuat semakin mudah terjadinya fenomena ini adalah karena berkembang pesatnya dunia maya salah satunya twitter, yang akhirnya memberikan efek yang besar terutama dampak twitter terhadap remaja.
Setelah mendengar kata twitter, tentu saja sudah tidak asing lagi bagi kalian bukan? Dan kalian pun pasti sudah sadar betul bahwa Twitter ini sudah seperti jantung kedua tersendiri bagi mayoritas masyarakat, berhubung karena era sekarang sudah memasuki zaman dunia maya. Bahkan sekarang pun teknologi komunikasi sudah semakin canggih lagi dengan meningkatnya jumlah sarana komunikasi seperti instagram, facebook, line, bbm, dan masih banyak lagi.
Namun twitter rupanya lebih sering dipakai oleh para remaja loh. Mungkin karena sifat alami ABG yang pengen terlihat lebih canggih dan mengikuti trend masa kini, ya mungkin di Indonesia sering disebut HITS atau biar keliatan kekinian, hehe. Hal inilah yang membuat dampak twitter terhadap remaja menjadi lebih besar. Twitter sendiri merupakan salah satu media sosial yang berdiri pada Maret 2006 oleh Jack Dorsey, dimana tujuan didirikannya sarana ini untuk mempermudah hubungan komunikasi dalam jarak apapun sekaligus sebagai sarana berbagi atau curhat juga.
Viralnya Twitter bagi Generasi Muda Bangsa, Baguskah?
Setelah dilansir pada tahun 2013 lalu, sudah ada lebih dari 500 juta jumlah akun twitter yang 200 diantaranya adalah pengguna aktif. Indonesia sendiri adalah salah satu pengguna twitter terbesar kedua di Indonesia yang setelah dianalisis lagi didominasi oleh remaja. Remaja memang sedang masa nya mulai tertarik untuk bisa berhubungan dengan masyarakat secara luas, dimana masa keingintahuan dan kepekaan terhadap lingkungan sekitar sedang sensitif-sensitifnya. Kadang-kadang banyak orangtua yang khawatir pada anaknya dan berpikir apa saja dampak twitter terhadap remaja? Apakah twitter memberikan pengaruh besar terhadap generasi mudah bangsa? Apakah memberikan efek yang baik atau malah sebaliknya?
“Twitter Sebetulnya bisa memberikan manfaat yang besar bagi semua orang, namun hal ini bergantung dari masing-masing pengguna apakah bisa memanfaatkan peluang yang ada atau tidak. Contohnya saja twitter di sisi lain bisa membuat hubungan yang baru terbentuk dalam lingkup luas, namun di sisi lain menjauhkan yang dekat.”
1. (+) Perlu diketahui bahwa berkat twitter remaja menjadi bisa berkomunikasi dengan siapa saja bahkan hingga lingkup dunia, tentu saja hal ini akan bermanfaat bagi mereka terutama dalam mengetahui wawasan baru terhadap negara temannya yang lain, sekaligus mempelajari bahasa baru. Dampak twitter terhadap remaja pun bisa membuat mereka menjadi lebih berwawasan luas dan tahu terhadap peristiwa-peristiwa aktual karena twitter pun selalu menyediakan informasi berupa kabar berita hangat dan viral. Twitter pun bisa menambah edukasi terhadap ilmu pengetahuan umum bagi remaja, juga bisa jadi sarana ladang curhat juga melalui kicauan-kicauan twitter yang tersedia.
2. (-) Namun di sisi lain bila pengguna twitter terutama remaja memiliki daya yang kurang dalam pengontrolan diri. Maka twitter pun bisa menjadi musuh dalam selimut. Apalagi untuk remaja yang identik dengan sifatnya yang tidak stabil atau labil, belum memiliki prinsip dan filosofi hidup yang kuat, kontrol emosi belum matang, dan mudah terbawa arus. Twitter bahkan bisa menyebabkan rusaknya generasi bangsa bila pihak berwenang tidak mengawasi dan mengontrol fenomena ini secara bijak.
Dampak twitter terhadap remaja dari segi negatif adalah membuat renggang bahkan putus suatu hubungan yang sudah lama terbentuk. Dunia maya bisa membuat remaja menjadi terlalu asyik dengan handphone atau laptopnya dibandingkan berinteraksi dengan lingkungan di dekatnya. Banyak remaja yang memiliki kebiasan baru yaitu sering pulang telat lalu menghabiskan waktu seharian di kamar karena diluar terlalu sering diajak ketemuan dengan kenalan baru dari twitter atau cari WIFI, dan dirumah mengulan kebiasaan yang sama, menjadi Maniac Twitter lagi.
3. (+) Dampak twitter bagi remaja pun bisa sangat positif, yaitu bisa menjadi sarana tersendiri untuk bisa berbagi pikiran dan curahan hatinya. Bahkan bila pengguna itu kreatif, twitter bisa bermanfaat sebagai sarana untuk berbagi ilmu pengetahuan, ajang bisnis, bahkan share atau promosi bakat dan minatnya. Contohnya seperti promosi cerpen buatan terbarunya agar pengguna lain bisa membacanya di blog atau sumber lain, share karya seni seperti lukisan, aransemen lagu, tips-tips berguna, dan masih banyak lagi. Bahkan banyak remaja-remaja cerdas yang bisa sukses di usia muda berkat bantuan dari twitter ini.
4. (-) Hanya saja dampak negatif pun bisa timbul bila pengguna tidak bisa memanfaatkan sarana tersebut dengan baik. Sifat remaja yang cenderung sulit mengontrol diri kadang selalu membuat kicauan yang bisa menyakiti hati pengguna lain, bahkan tak jarang yang sampai mengumpat kata-kata yang seharusnya tak boleh dicurahkan melalui twitter yang cenderung umum dan mudah dilihat pengguna lain. Twitter pun kadang selalu dimanfaatkan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab seperti share situs atau video vulgar, informasi yang kurang bermanfaat, challenge tidak berguna bahkan berbahaya yang biasanya sering viral, dll. Dampak twitter bagi remaja bahkan bisa sampai berakibat merusak generasi penerus Indonesia.
Sekian yang dapat admin sampaikan pada dampak twitter terhadap remaja yang semoga bisa bermanfaat dan menambah wawasan ya!
Baca juga
-
Challenge Diet Sehat Viral Di Sosial Media
March 31, 2024 -
Challenge Program Latihan Kebugaran Viral
March 31, 2024 -
Challenge Apa Itu CrossFit Workouts Viral
March 30, 2024 -
Challenge Strength Training Workout Viral Sosial Media
March 30, 2024 -
Challenge Traveling Wisata Budaya Viral
March 29, 2024 -
Challenge Tips Liburan Hemat Viral Di Sosial Media
March 29, 2024