Jadi Selebgram dan Menghasilkan Uang Dengan Membuat Konten, Yuk!
Buat kamu yang rutin bersosial media pasti tidak asing dengan nama seperti Rachel Venya, Keanu, Dara Arafah, Anya Geraldine, dan masih banyak lagi. Mereka sukses menjadi selebgram, dikenal dan mencetak banyak uang. Tapi kesuksesan itu tidak instan,ada prosesnya yang perlu dilakukan, terutama dengan menyajikan konten berkualitas disukai banyak orang.
Jika seseorang dengan tekun melakukan berbagai langkah jitu menjadi terkenal lewat jalur ini, maka tidak tertutup kemungkinan penghasilannya bisa jutaan rupiah hanya untuk satu postingan konten. Mau mencoba?
6 Cara Tepat Jadi Selebgram Dengan Konten Terbaik
Konten merupakan hal penting, jika seseorang mau dikenal sebagai seorang selebgram. Bukan konten biasa, tapi perlu melalui berbagai tahap supaya bukan hanya konten yang dikenal namun personel pemilik konten juga semakin banyak pengikutnya di media sosial. Menjadi selebgram menjadi trend dalam dunia pekerjaan, apakah kamu ingin menjadi salah satunya? Simak cara tepatnya berikut ini.
Topik KHusus
Tentukan apa topik yang akan dibahas pada media sosial Anda secara khusus, sehingga setiap postingan memiliki tema sama namun dengan sudut pandang berbeda-beda. Hal tersebut tentu membuat orang tidak bosan mampir ke akun kamu.
Contoh, topik tentang make up yang dipilih Tasya Farasya mulai dari tutorial make up hingga hal-hal seputar dunia kecantikan dan make up selalu di share. Ada juga yang mengusung tema masak karena memiliki passion di dunia tersebut seperti Farah Quinn dan Devina Hermawan.
Tentukan Personal Branding
Coba kamu lihat, anak kecil bernama Lala yang semakin dikenal karena konten-konten tentang sosok lucu dan polosnya. Sejak awal eksis satu tahun belakangan, orang tuanya berhasil membentuk personal branding Lala yang berbicara apa adanya dengan logat khas dan terkadang ambigu dan mengundang tawa.
Itulah namanya personal branding, perlu dibuat sejak awal agar orang mudah mengenali akun tersebut.
Siapa Target Followers
Percaya atau tidak, setiap akun content creator memiliki kalangan followersnya sendiri yang punya kecenderungan tertentu. Lihat saja akun Anita Noviyanti, dia menyasar kalangan anak muda sehingga gaya bahasa yang dipakai pada caption konten dibuat sesantai mungkin dan mudah dipahami oleh generasi saat ini.
Pengaturan Profil
Pastikan profil pada media sosial yang digunakan untuk posting content dibuat sefamiliar mungkin untuk dikenali orang lain. Mulai dari penggunaan foto sendiri, menjelaskan tentang diri sendiri secara singkat dan apa adanya. Jangan lupa, mencantumkan kontak bisnis sehingga memudahkan siapa saja untuk menghubungi ketika ingin melakukan kerjasama atau endorse.
Membuat Konten Terbaik
Buatlah konten terbaik, sehingga orang tertarik untuk melihat sampai selesai. Bisa berupa video yang di edit secara profesional dan punya backsound dan tema yang jelas.
Begitu juga ketika content berupa gambar, ada foto kemudian penjelasan yang akan membuat orang paham. Lalu pada kolom description atau caption juga memberikan informasi lengkap soal gambar dan apa yang mau disampaikan. Tentunya sesuai kaedah pembuatan konten media sosial.
Komunikasi dengan Followers
Jangan lupakan followers, melalui mereka lah kamu bisa mencapai posisi sebagai selebgram sukses atau tidak. Untuk itu, pastikan untuk menjalin komunikasi intens dengan mereka. Misalnya, dengan membalas komen dengan sopan. Memberi ruang komunikasi lewat siaran live, bisa juga melakukan kopi darat atau ketemu langsung dengan mereka.
Mau sukses jadi selebgram? Lakukan enam cara di atas, kemudian memanfaatkan situs belifollowers.com untuk memaksimalkan upaya kesuksesan tersebut. Dengan adanya pertumbuhan pengikut melalui situs terpercaya, maka pamor sebagai content creator akan lebih cepat meningkat karena netizen semakin percaya dengan eksistensimu.
Baca juga
-
Challenge Diet Sehat Viral Di Sosial Media
March 31, 2024 -
Challenge Program Latihan Kebugaran Viral
March 31, 2024 -
Challenge Apa Itu CrossFit Workouts Viral
March 30, 2024 -
Challenge Strength Training Workout Viral Sosial Media
March 30, 2024 -
Challenge Traveling Wisata Budaya Viral
March 29, 2024 -
Challenge Tips Liburan Hemat Viral Di Sosial Media
March 29, 2024